Pusat Karir STIHMAT Studi Banding Ke CDC Universitas Syiah Kuala

Pusat Karir STIHMAT Studi Banding Ke CDC Universitas Syiah Kuala
25 Oktober 2018 No Comments Berita Terbaru admin

Banda Aceh, Berita PPKA.STIHMAT – Tim Pusat Pengembangan Karir dan Alumni Sekolah Tinggi Ilmu Hukum Muhammadiyah Takengon (PPKA-STIHMAT) dalam rangka peningkatan mutu kualitas pusat pengembangan karir dan alumni (tracer study) kunjungi Career Development Center (CDC) Universitas Syiah Kuala (Kamis, 25/10/2018).

Kunjungi ini disambut secara langsung oleh Ketua Career Development Center (CDC) Universitas Syiah Kuala, Dr. Ramzi Adriman, S.T., M.Sc. Ketua Pusat Pengembangan dan Alumni (PPKA-STIHMAT) Achmad Surya, S.H., M.H.Li menyatakan, dalam kunjungan ini kami banyak berdiskusi tentang kegiatan pelatihan softskill dan job fair untuk mahasiswa pelaksanaan tracer study, yang bertujuan untuk mengetahui sejauh mana lulusan dapat terserap di dunia kerja.

Ketua Career Development Center (CDC) Universitas Syiah Kuala, Dr. Ramzi Adriman, S.T., M.Sc, mengutarakan menyambut baik dengan terbentuknya Pusat Karir dan Alumni di Sekolah Tinggi Ilmu Hukum Muhammadiyah Takengon, Unit pusat karir merupakan suatu kewajiban di perguruan tinggi, Di Aceh belum semua Perguruan Tinggi memiliki Unit Pusat Karir dan Alumni. Terbentuknya pusat karir di Sekolah Tinggi Ilmu Hukum Muhammadiyah Takengon menjadi lebih optimal dalam mendorong mahasiswa untuk meningkatkan hard skill dan soft skill yang ada pada diri setiap mahasiswa. Selain itu pusat karir juga memiliki program tracer study yang bertujuan untuk mendata dan melacak keberadaan para alumni yang terserap dalam dunia kerja.

About The Author

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *